banner 1600x819

Danlantamal VI Makassar Kunjungan Kerja ke Sinjai

banner 120x600
banner 1600x320

RSS SINJAI – Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) VI Makassar, Brigjen TNI (Marinir) Andi Rahmat M, bersama jajarannya melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sinjai, Kamis (17/5/2024).

Usai berbincang dengan Penjabat (Pj) Bupati Sinjai T.R. Fahsul Falah, jenderal TNI-AL bintang satu ini memuji komitmen pria kelahiran Aceh tersebut untuk memajukan Kabupaten Sinjai.

banner 1325x1300

“Rencana bapak Pj Bupati untuk memajukan Sinjai ini begitu hebat. Pemikiran beliau sangat maju untuk Sinjai. Mudah-mudahan hal tersebut segera terlaksana di Sinjai, karena beliau ini adalah orang yang disiapkan untuk membangun Sinjai,” ucap Brigjen TNI Andi Rahmat M.

Seperti diketahui, sejak dilantik sebagai Pj Bupati Sinjai pada Selasa, (26/09/2023) lalu, T.R. Fahsul Falah dalam membangun Kabupaten Sinjai, menerapkan 8 program prioritas.

Baca Juga: Pemkab Sinjai Salurkan Bantuan Korban Bencana Alam Luwu

Diantaranya menyukseskan Pemilu dan Pilkada serentak 2024, pengendalian inflasi dan peningkatan penggunaan produk dalam negeri, penanganan stunting, peningkatan pelayanan publik dan kemudahan investasi.

Kemudian pengentasan kemiskinan ekstrem, sistem pemerintahan berbasis elektronik, ketahanan dan kedaulatan pangan, serta stabilitas keamanan, ketentraman dan ketertiban umum.

Sementara, Pj Bupati Sinjai T.R. Fahsul Falah merasa berterima kasih atas kedatangan Danlantamal VI Makassar,bersama jajarannya di Kabupaten Sinjai, sebagai wujud kepedulian dan sinergitas Forkopimda Provinsi Sulawesi selatan dengan Pemerintah Kabupaten Sinjai.

Baca Juga: TP PKK Luwu Terima Langsung Bantuan Kemanusiaan Kabupaten Sinjai

“Alhamdulillah bapak Danlantamal datang ke Sinjai. Kita diberikan motivasi. Apalagi beliau ini datang di masa tanggap darurat, ini bentuk kepedulian dan sinergitas Forkopimda provinsi untuk melihat bagaimana Pos TNI AL di sini,” tutur T.R.

Sesuai jadwal, Danlantamal VI Makassar akan mengunjungi POSAL yang ada di Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara pada Jumat pagi ini.

banner 1325x1300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *